Seiring perkembangan zaman, teknologi di masa kini semakin canggih. Hamper setiap bidang dijalankan melalui bantuan suatu aplikasi. Salah satu yang cukup populer, adanya aplikasi payroll yang membantu dalam sistem administrasi suatu perusahaan. Lantas, apa itu Payroll? Berikut ini ulasan lengkapnya!
Apa Itu Payroll?
Untuk beberapa perusahaan istilah Payroll bukanlah hal yang tabu. Hal ini dikarenakan Payroll banyak digunakan untuk membantu sebagian sistem administrasi perusahaan. Keberadaannya memberikan kemudahan, terutama staf HRD suatu perusahaan.
Payroll diartikan sebagai suatu sistem yang membantu dalam administrasi penggajian karyawan dalam suatu perusahaan. Perhitungan gaji dilakukan secara tepat, menyesuaikan dengan ketentuan perusahaan masing-masing. Gaji yang dihitung biasanya tidak lepas dari perhitungan gaji pokok, transportasi, uang lembur serta uang makan setiap karyawan.
Melalui aplikasi ini, bagian sistem administrasi tidak akan kesulitan dalam mengatur proses penggajian. Aplikasi Payroll dipercaya mampu memberikan keakuratan dalam menghitung gaji. Hal ini amat dianjurkan untuk digunakan pada sebuah perusahaan terutama yang memiliki skala besar.
Teknologi yang semakin canggih mendorong setiap bidang untuk melakukan segala hal dengan berbasis aplikasi. Hal ini tentunya tidak lepas dari manfaat yang disuguhkan. Setiap terobosan mengharapkan adanya keringanan dalam suatu pekerjaan.
Hingga saat ini terdapat software Payroll terbaik yang bisa dipilih untuk membantu sistem administrasi perusahaan. Salah satu di antara software Payroll tersebut yakni Xero, Patriot Payroll, On Pay dan sebagainya. Perusahaan bisa menentukan software mana yang paling cocok untuk dimanfaatkan di perusahaan masing-masing.
Manfaat dari Payroll Software
Setelah mengetahui apa itu Payroll? Selanjutnya, apa saja manfaat yang bisa didapatkan dari aplikasi tersebut. Setiap hal tidak lepas dari manfaat yang disajikan. Begitu pun dengan Payroll yang memiliki manfaat banyak untuk suatu perusahaan. Di antara manfaat yang bisa didapatkan yakni sebagai berikut.
1. Membantu Perhitungan Potongan Serta Jumlah Gaji Secara Keseluruhan
Manfaat pertama yang bisa didapatkan perusahaan yakni perhitungan gaji secara tepat. Payroll mampu membantu perusahaan untuk menghitung potongan hingga gaji secara keseluruhan. Perhitungannya pun tentu akan akurat, karena perhitungan gaji pun akan menyesuaikan kehadiran karyawan. Aplikasi Payroll menghitung kebutuhan karyawan secara menyeluruh.
Dalam hal ini, Payroll secara otomatis menghitung gaji serta potongan secara akurat dan tepat. Pemotongan dilakukan untuk pajak asuransi, BPJS kesehatan maupun ketenagakerjaan. Selain itu, Payroll juga bisa membantu dalam perhitungan biaya ganti untuk karyawan yang tidak menggunakan BPJS maupun pengeluaran lainnya.
2. Mempermudah dalam Pembuatan Formulir Pajak
Selanjutnya, Payroll akan membantu dalam pembuatan formulir pajak. Setiap perusahaan tentu membutuhkan formulir pajak baik untuk karyawan maupun perusahaan. Dalam hal ini, tentu adanya Payroll akan membantu menghemat pengeluaran perusahaan. Formulir pajak bisa dibuat, dicetak dan dikirim kepada pihak yang bersangkutan.
Penggunaan Payroll akan menjadi salah satu peluang untuk menerapkan sistem yang ekonomis dan efisien. Selain itu, hal ini akan meringankan staf HRD sehingga bisa fokus dalam pengembangan sumber daya manusia guna kemajuan perusahaan. Oleh karena itu, penggunaan Payroll sangat membantu dalam kemajuan perusahaan.
3. Data Tersimpan Secara Otomatis dan Aman
Payroll mampu menyimpan data secara otomatis dan aman. Manfaat ini akan menguntungkan perusahaan dalam menjaga kerahasiaan data. Perusahaan pun tdak akan repot untuk melakukan penyimpanan manual dengan modal kertas dan lain sebagainya. Hal ini menjadi salah satu hal yang membuat Payroll lebih ekonomis.
Selain penyimpanan, penghapusan data pun bisa dilakukan secara mudah. Data yang sudah tidak dibutuhkan bisa dibuang dan menggantinya dengan data baru. Hal ini menjadi kompensasi yang menguntungkan karyawan.
4. Menyesuaikan Kebutuhan Suatu Perusahaan
Manfaat lainnya yakni Payroll dapat menyesuaikan kebutuhan perusahaan. Untuk menyampaikan kebutuhan perusahaan bisa disampaikan pada vendor yang terkait. Selanjutnya fitur yang disajikan pun akan sesuai dengan kebutuhan. Perusahaan kecil maupun besar dapat menjalankan aplikasi sesuai yang dibutuhkan perusahaan.
Sebagai contoh, perusahaan membutuhkan perencanaan, absensi, jadwal, perizinan, hingga pengelolaan. Hal ini akan diatur secara rinci sehingga akan terintegrasi dengan baik. Aplikasi Payroll pun bisa dimanfaatkan dengan baik.
5. Laporan Dibuat Sesuai Kebutuhan Perusahaan
Selain fitur-fiturnya bisa disajikan sesuai kebutuhan, Payroll juga akan membantu dalam proses laporan. Dalam hal ini, Payroll akan menyediakan laporan sesuai yang dibutuhkan perusahaan. Hal ini dapat dilakukan dengan menginput data yang dibutuhkan secara lengkap. Selanjutnya, perhitungan pun akan dilakukan secara tepat dan akurat.
Nah, itulah jawaban untuk pertanyaan apa itu Payroll? Banyak manfaat yang bisa didapatkan perusahaan. Hal ini menjadi salah satu kesempatan untuk meningkatkan kinerja karyawan untuk lebih baik. Selain itu, membantu dalam proses kemajuan perusahaan.